Sutradara All of Us Are Dead Tak Percaya, Drama Korea Zombie Sukses Di Kancah Internasional

- 31 Januari 2022, 14:00 WIB
Sutradara All of Us Are Dead Tak Percaya, Drama Korea Zombie Sukses di Kancah Internasional
Sutradara All of Us Are Dead Tak Percaya, Drama Korea Zombie Sukses di Kancah Internasional /Instagram.com/@netflixkr

Setelah dirilis, pemirsa menunjukan bagaimana All of Us Are Dead tetap mempertahankan cerita dari webtoon asli yang menjadi inspirasi series Netflix ini. Lee Jae Gyu pun menanggapi hal itu.

"Ini mirip dengan cerita dasar dalam hal karya aslinya. Alur ceritanya juga tidak jauh berbeda dengan aslinya," kata Lee Jae Gyu seperti dilansir JOMBANG UPDATE dari Soompi.

"Namun, kalian mungkin merasa jika series tersebutu berbeda dari aslinya di situasi tertentu yang terjadi pada beberapa anak serta seperti apa karakter masing-masing," lanjutnya.

Lee Jae Gyu kemudian menekankan jika tujuannya adalah untuk menjaga daya tarik asli webtoon bagi para pembacanya, sekaligus menghadirkan kegembiraan dan koneksi bagi pemirsa yang melihat series ini untuk pertama kalinya.

Sambil mempertimbangkan sudut pandang apa yang akan diambil dari series ini, Lee Jae Gyu menyebutkan jika fokus utama akhirnya adalah tema zombie.

Baca Juga: Fakta Park Ji Hoo Pemeran Nam Onjo All of Us Are Dead, Series Netflix Genre Zombi

Baca Juga: Profil dan Biodata Park Solomon Lengkap dengan Akun Instagram Pemeran All of Us Are Dead

"Series ini menerima peringkat kedewasaan 18+ untuk sekitar 7 alasan berbeda, yang akan menjadi satu hingga dua lebih banyak dari Squid Game atau Hellbound," kata sutradara.

"Ada adegan kejam dan kekerasan, tetapi kami pikir ini perlu untuk tetap menjalankan genre zombie," lanjutnya.

All of Us Are Dead juga terkenal karena pemerannya yang relatif tidak banyak dikenal, yang menurut Lee Jae Gyu hal ini akan memiliki sinergi yang hebat di lokasi syuting.

Halaman:

Editor: Apriani Alva


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x