3 Film Horor Indonesia Terbaik dan Terbaru 2021 di Netflix, Bikin Adrenalin Meningkat saat Nonton Sendiri!

- 30 September 2021, 07:00 WIB
Film Affliction Pulang.
Film Affliction Pulang. /IMDb

JOMBANG UPDATE - Film horor Indonesia terbaik dan terbaru 2021 di Netflix wajib ditonton. Tak hanya seram, deretan film horor Netflix ini bikin adrenalin meningkat.

Menonton film horor Indonesia yang terkesan menyeramkan membutuhkan adrenalin tinggi. Tapi bagaimana jika kamu menonton fim horor terbaru sendirian di rumah?

Netflix sebagai platform yang menyediakan tayangan fim populer juga memberikan tantangan pada pecinta film horor Indonesia.

Setiap harinya kamu bisa nonton film horor Indonesia terbaik dan terbaru 2021 di Netflix. Tapi sebelum itu, mari melihat jajaran judul film horor yang sukses memecah adrenalin penonton Indonesia.

Baca Juga: 10 Drama Korea Terbaru Oktober 2021, Ada Drakor Jun Ji Hyun, Han So Hee, hingga Park Hae Soo

Baca Juga: Sinopsis dan Jadwal Tayang Film Indonesia G30S PKI di TV ONE dan MNC, Menolak Lupa Pengkhianatan 30 September

JOMBANG UPDATE telah merangkum beberapa judul film horor Indonesia terbaik dan terbaru 2021 di Netflix yang bisa kamu masukan ke daftar tontonan minggu ini.

Film Horor Indonesia Terbaik dan Terbaru 2021 di Netflix

Netflix sukses membuat para pecinta film bertajuk horor dan misteri di Indonesia merinding. Sederet film yang dihadirkan mampu menarik minat penonton untuk menonton bareng.

Seperti deretan judul film horor Indonesia terbaik dan terbaru 2021 di Netflix di bawah ini:

1. Film KKN di Desa Penari

Pernah mendengar kisah horor yang viral di Twitter tahun 2019 silam? Tahukah kamu cerita tersebut kemudian menjadi dasar pembuatan film berjudul “KKN di Desa Penari”.

Film horor Indonesia ini diperankan oleh Adinda Thomas, Aghniny, Achmad Megantara hingga selebritis Tissa Biani. Sementara itu sang sutradara Film KKN di Desa Penari yaitu Awi Suryadi.

Film horor Indonesia terbaik dan terbaru 2021 di Netflix ini mengisahkan perjalanan mahasiswa yang sedang KKN di Desa Penari.

Kejadian ganjil kerap dirasakan oleh mahasiswa KKN hingga berujung kematian tragis.

2. Film Affliction Pulang

Film horor Indonesia yang menegangkan dan super seram selanjutnya yaitu The Affliction Pulang. Film yang dibintangi Ibnu Jamil dan Raihaanun tersebut masuk dalam kategori terbaik terbaru.

Baca Juga: 3 Film Indonesia Terbaru yang Tayang Hari Ini, Sabtu 21 Agustus 2021

Baca Juga: 9 Film Ria Ricis Sebelum Dipinang Teuku Ryan, Pernah Adu Akting dengan Al Ghazali hingga Natasha Wilona

Film horor Indonesia terbaik dan terbaru 2021 di Netflix ini baru saja dirilis pada awal tahun. The Affliction Pulang adalah film horor di Indonesia yang menggambarkan keanehan yang dirasakan oleh seorang psikolog.

3. Film Sabrina

Sabrina tentu terdengar sebagai nama yang cantik di telinga banyak orang. Namun bagaimana jadinya jika nama tersebut berhubungan dengan judul film horor Indonesia?

Apakah kamu masih berani untuk menonton film yang satu ini? Sabrina merupakan seri ketiga dari film sebelumnya yaitu “The Doll”.

Film horor Indonesia terbaik ini diperankan oleh Luna Maya, Sara Wijayanto dan Christian Sugiono. Alur ceritanya mengisahkan sosok iblis yang dipanggil keponakan pembuatan mainan boneka.

Konon iblis tersebut adalah arwah dari mendingan ibunya yang telah lama wafat. Bagaimana akhir dari perjalanan iblis yang terus mengganggu manusia di Film Sabrina?

Jawabannya bisa kamu temukan denga menonton film horor Indonesia terbaik dan terbaru di Netflix!

Nah, itulah 3 judul film horor Indonesia terbaik dan terbaru 2021 di Netflix yang membuat adrenalin kamu meningkat saat nonton sendirian.***

Editor: Anggita

Sumber: Netflix


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x