5 Alasan Kamu Harus Nonton Drama Superior Shaman Ga Doo Shim, Drama Terbaru Kim Sae Ron dan Nam Da Reum

- 19 Juli 2021, 08:30 WIB
5 Alasan Kamu Harus Nonton Drama Superior Shaman Ga Doo Shim, Drama Terbaru Kim Sae Ron dan Nam Da Reum
5 Alasan Kamu Harus Nonton Drama Superior Shaman Ga Doo Shim, Drama Terbaru Kim Sae Ron dan Nam Da Reum /Soompi.com

JOMBANG UPDATE - Drama Korea atau drakor Superior Shaman Ga Doo Shim yang dibintangi Kim Sae Ron dan Nam Da Reum akan tayang perdana pada 30 Juli 2021.

Drama Korea fantasi remaja ini mengisahkan tentang aksi dua remaja dalam memecahkan kasus misterius di sekolahnya. Drama Superior Shaman Ga Doo Shim akan ditayangkan di Kakao TV dan iQiyi.

Superior Shaman Ga Doo Shim mengisahkan sosok gadis remaja Ga Doo Sim yang memiliki kemampuan supranatural. Ia bekerja sama dengan Na Woo Soo yang bisa melihat hantu usai bertemu dengan Ga Doo Shim.

Berikut JOMBANG UPDATE telah merangkum 5 alasan yang bikin kamu harus nonton drama Korea atau drakor Superior Shaman Ga Doo Shim.

Baca Juga: 6 Drama Korea Song Kang Terbaik Sebelum Membintangi Drakor Nevertheless Bersama Han So Hee

Baca Juga: Bocoran Ending Nevertheless, Drama Korea Song Kang dan Han So Hee di Netflix yang Curi Perhatian

Drama Perdana Nam Da Reum Jadi Tokoh Utama

Drama Korea atau drakor Superior Shaman Ga Doo Shim menjadi drama perdana Nam Da Reum jadi tokoh utama yakni sebagai Na Woo Soo.

Sebelum drama Korea Superior Shaman Ga Doo Shim, Nam Da Reum sering berperan sebagai sosok masa kecil tokoh utama di berbagai drama Korea populer.

Mulai dari drama Boys Over Flowers, While You Were Sleeping, Six Flying Dragons, Just Between Lovers, Radio Romance, Come and Hug Me, dan When the Devil Calls Your Name.

Untuk itu, banyak fans Nam Da Reum yang tak sabar menunggu aksinya sebagai pemeran utama dalam drama Superior Shaman Ga Doo Shim.

Penampilan Aktor dan Aktris Kecil yang Beranjak Dewasa

Pemeran utama wanita dan pria dalam drama Korea Superior Shaman Ga Doo Shim ini adalah aktor dan aktris kecil yang tengah beranjak dewasa.

Nam Da Reum sudah mulai menjajal dunia akting sejak usia 7 tahun di drama Korea populer Boys Over Flowers.

Baca Juga: Lirik Lagu Heavy Heart - RIO, OST Nevertheless Part 5 Lengkap dengan Terjemahannya

Baca Juga: Sinopsis dan Spoiler Drama Korea Superior Shaman Ga Doo Sim, Drakor Fantasi Nam Da Reum dan Kim Sae Ron

Sedangkan Kim Sae Ron sudah terjun ke dunia akting sejak usia 11 tahun dalam drama Korea Can Your Hear My Heart.

Jadi banyak penggemar drama Korea yang menanti-nanti penampilan aktor dan aktris kecil yang beranjak dewasa ini dalam drakor Superior Shaman Ga Doo Shim.

Drama Fantasi Remaja yang Bikin Penasaran

Selain itu, kisah Superior Shaman Ga Doo Shim juga membuat pencinta drakor tertarik dan penasaran.

Drama Korea Superior Shaman Ga Doo Shim berkisah tentang gadis cantik yang memiliki kemampuan supranatural.

Doo Shim terlahir sebagai seorang dukun sebab ia memang dilahirkan di keluarga yang memiliki tiga generasi dukun.

Berbeda halnya dengan nenek dan ibunya, Doo Shim tak ingin menjadi dukun dan bertekad untuk mengubah nasibnya.

Hingga suatu saat, ia terpaksa harus memecahkan kasus misterius di sekolahnya dan bekerja sama dengan Na Woo Soo (Nam Da Reum).

Baca Juga: Lirik Lagu Butterfly - J.UNA, OST Nevertheless Part 4 Lengkap dengan Terjemahannya

Baca Juga: Profil Edvin Ryding, Pemeran Pangeran Wilhelm dalam Serial Netflix Young Royals

Kisah Remaja yang Berjuang Melawan Takdir

Dikisahkan dalam Superior Shaman Ga Doo Shim, Do Shim bertekad untuk merubah nasib yang telah digariskan padanya.

Ia meyakini bahwa hidupnya akan berubah seperti yang diinginkan usai dirinya melewati umur 18 tahun.

Do Shim bertekad untuk melewati usia 18 tahun dengan baik dan menjemput kehidupan barunya yang normal seperti layaknya gadis biasa di usia remaja.

Lantas bisakah ia melawan takdirnya? Bagaimana ketangguhannya dalam melewati usia 18 tahun dengan menjadi seorang dukun?

Drama Korea Bertabur Bintang Muda

Selain Nam Da Reum dan Kim Sae Ron, drama Korea Superior Shaman Ga Doo Shim juga dibintangi oleh berbagai bintang muda.

Di antaranya adalah Yoo Seon Ho (Hyun Soo), Yoo Jung Hoon (Il Nam), dan Lee Ji Won (Soo Jung).

Itulah 5 alasan yang bikin kamu harus nonton drama Korea Superior Shaman Ga Doo Shim yang tayang perdana pada 30 Juli 2021.***

Editor: Anggita


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x