Sebelum 'Wakanda Forever' Dijadwalkan Tayang, Sutradara Ryan Coogler Sempat Niat Tinggalkan 'Black Panther'

4 Oktober 2022, 20:17 WIB
Sutradara Black Panther, Ryan Coogler. /MARIO ANZUONI/REUTERS

JOMBANG UPDATE - Sutradara 'Black Panther', Ryan Coogler bicara soal kesedihannya tentang Chadwick Boseman yang meninggal dunia pada Agustus 2020 lalu pasca melawan kanker usus besar.

Bagi Coogler, kematian Boseman membuatnya terpukul bahkan hal itu membuat ia mempertimbangkan lagi jika harus melanjutkan pekerjaan di industri hiburan.

Hal itu seolah isyarat Coogler akan meninggalkan bisnis di dunia perfilman.

"Saya berada pada titik ketika saya seperti, 'saya meninggalkan bisnis ini,'" tutur Coogler seperti dikutip JOMBANG UPDATE dari Variety.

Baca Juga: Film Black Panther: Wakanda Forever Segera Tayang, Doctor Doom Jadi Villain Lawan Shuri, Ironheart, dan Namor

Baca Juga: Official Trailer Film Black Panther: Wakanda Forever Telah Rilis, Shuri Resmi Jadi Penerus T'challa

Coogler pun ragu, apakah ia bisa membuat film Black Panther lagi setelah kepergian sang bintang.

"Saya tidak tahu apakah saya bisa membuat periode film lain [atau] film 'Black Panther' lainnya, karena itu sangat menyakitkan. Saya seperti, 'Man, bagaimana saya bisa membuka diri untuk merasa seperti ini lagi?'" tambahnya.

Setelah menghabiskan waktu selama berminggu-minggu dengan meninjau kembali rekaman dirinya dengan Boseman, Coogler akhirnya menemukan kembali hasrat terjadap 'kerajaan' Wakanda.

"Saya meneliti banyak percakapan yang kami lakukan, menuju apa yang saya sadari adalah akhir hidupnya," kata Coogler.

"Saya memutuskan bahwa lebih masuk akal untuk terus berjalan," tambahnya.

Akhirnya, Coogler kembali mengarahkan Marvel 'Black Panther: Wakanda Forever' yang diperankan oleh Angela Bassett, Letitia Wright, Lupita Nyong'o, Danai Gurira, dan Winston Duke, saat mereka menghadapi kematian Raja Boseman T'Challa.

September lalu, presiden Marvel Studios, Kevin Feige pun menjelaskan jika terlalu cepat untuk menyusun kembali peran T'Challa setelah kematian Boseman, "Dunia masih memproses hilangnya Chad. Dan Ryan menuangkan itu ke dalam cerita."

Trailer kedua "Wakanda Forever" yang telah dirilis pada 3 Oktober 2022 lalu pun mengungkapkan penjahat film Namor (Tenoch Huerta) yang terbang ke langit dan menggoda karakter yang akan mengambil jubah Black Panther.

Adapun film 'Black Panther: Wakanda Forever' akan tayang di bioskop pada 11 November mendatang.***

Editor: Anggita

Tags

Terkini

Terpopuler