Jin BTS Ungkap Asal Usul Julukan 'Worldwide Handsome' Dalam Wawancaranya Dengan Vogue Korea

22 Desember 2021, 10:10 WIB
Jin BTS Ungkap Asal Usul Julukan 'Worldwide Handsome' Dalam Wawancaranya Dengan Vogue Korea /Instagram.com/bts.bighitofficial

JOMBANG UPDATE - Dalam wawancara dan emotretan baru-baru ini untuk Vogue Korea, Jin BTS berbicara tentang filosofi hidupnya dan banyak lagi.

Sebagai bintang sampul majalah edisi Januari 2022, masing-masing dari 7 member BTS duduk untuk melakukan wawancara terpisah, dan percakapan dengan Jin BTS menjadi obrolan yang riang dengan kepribadiannya yang cerah dan bersahaja.

Jin BTS menggambarkan rutinitas sehari-harinya saat tidak bersama BTS, Jin dengan bangga mengungkapkan bahwa dia suka membuang-buang waktu di hari liburnya, menghabiskan berjam-jam bermain game, melamun, bermain Hp, atau menonton TV tanpa berpikir.

Baca Juga: 6 Link Nonton Film Spider-Man No Way Home Full Movie Sub Indo HD Anti Bajakan di Idlix, Rebahin atau LK21

Baca Juga: Reputasi 'Snowdrop' Makin Dipertaruhkan, Drakor JTBC Disebut Kembalikan Produk Sponsor dalam Keadaan Rusak

Jin BTS melanjutkan dengan menjelaskan bahwa dia percaya ada nilai dan tujuan dari bermalas-malasan dan bersantai.

Sepanjang wawancara, Jin BTS mencoba untuk tetap santai dengan lelucon yang selalu dibuatnya.

"Saya tidak suka ketika suasana menjadi serius. Ketika suasana mulai terasa terlalu serius, saya mencoba untuk mencairkan keadaan," tutur member BTS ini seperti dikutip JOMBANG UPDATE dari soompi.

Ketika ditanya apakah ada momen dirinya bersikap serius ketika di luar panggung, Jin BTS menjawab pertanyaan itu sambil tertawa.

Dia berkata jika benar-benar tidak ada. Sebagian besar waktu percakapan memang berakhir serius, tetapi dia tidak seperti itu.

Jin BTS juga menambahkan, jika dia merasa ada seseorang yang begitu serius sehingga itu membuatnya tidak bisa bergaul dengan baik dengan mereka, Jin akan segera mencoba menghindarinya.

Jin BTS merasa jika hal yang serius itu tidak menyenangkan. Sama saja saat dia melakukan wawancara atau mengobrol dengan teman-temannya, dia sangat tidak suka jika terlalu serius.

"Tentu saja saya serius dengan pekerjaan, tapi selain di atas panggung, saya menghabiskan sekitar 80 hingga 90% waktu untuk bercanda," kata Jin BTS pada Vogue Korea.

Baca Juga: NOAH Remake Video Lawas, Lirik Lagu 'Yang Terdalam' Patut Disimak

Baca Juga: Honey Lee Dinikahi Kekasihnya Hari Ini, Agensi Sebut Upacara Pernikahan Hanya Dihadiri Keluarga

Dia pikir jika bersenang-senang adalah salah satu hal yang bisa membuatnya tidak lelah saat melakukan pekerjaan.

Jin juga berbicara mengenai bakatnya, namun dia bilang jika dia tidak memiliki bakat istimewa. Jin adalah seseorang yang tidak terlalu unggul dalam hal apapun katanya.

Jika seseorang bertanya kepadanya, apa yang membedakan dia dari orang lain, dia tidak akan banyak bicara selain mengatakan jika dia adalah member BTS.

Dia melanjutkan untuk mengungkapkan julukannya yaitu 'Worldwide Handsome', menjelaskan bahwa dia melemparkan kata-kata tersebut sebagai lelucon.

"Sejujurnya, ada banyak orang yang lebih tampan dariku. 'Worldwide Handsome' adalah lelucon yang saya buat untuk ditertawakan. Juga benar bahwa ada banyak orang yang menyanyi dan menari lebih baik daripada saya. Tapi karena orang lain melihat saya lebih baik dari saya yang sebenarnya, saya bekerja keras untuk mencoba hidup sesuai dengan apa yang mereka lihat," lanjutnya.

Jin BTS pikir jika suatu hari bakatnya menjadi sesuatu yang tidak menyenangkan atau ketika dia mengalami masa-masa sulit secara mental, dia dapat melupakan hal-hal tersebut dengan cepat.

Lalu, Jin BTS ditanya tentang rahasiannya dapat melupakan masa lalu dan move on, Jin menjawab jika dia fokus pada kehidupan sehari-hari, dia otomatis akan segera melupakan hal tersebut dan bergerak maju.

Citra yang dimiliki Jin BTS telah berubah sejak debut, di awal karir BTS, dia relatif tenang dan mempertahankan citra sebagai 'Ice Prince'. Namun, pandangan Jin tentang kehidupannya berubah setelah terinspirasi oleh bait lagu milik BTS di tahun 2016, 'Fire'.

"Jalani apa yang kalian inginkan, bagaimanapun juga itu hidup kalian. Jangan mencoba terlalu keras, tidak apa-apa untuk kalah," salah satu bait lagu 'Fire' milik BTS.

Jin juga membagikan tentang dirinya yang tidak menyukai sesuatu yang terjadwal secara terperinci, karena menurutnya itu adalah sesuatu yang sulit dan membuatnya pusing.

Dia menyimpulkan sambil tertawa, jika dia pikir dia lebih bahagia hari ini, karena dia hidup tanpa berpikir.

Wawancara lengkap Jin BTS akan rilis di majalah Vogue Korea edisi Januari 2022.***

Editor: Vonny Aprilia Puspita

Tags

Terkini

Terpopuler