7 Drama Korea yang Dipandang Sebelah Mata di Tahun 2021

21 Desember 2021, 14:00 WIB
7 Drama Korea yang Dipandang Sebelah Mata di Tahun 2021 /Instagram.com/tvn_drama

JOMBANG UPDATE - Tahun 2021, bisa disebut sebagai tahun yang paling banyak melambungkan drama korea di mata dunia.

Beberapa orang mungkin hanya menonton drama korea yang paling banyak dibicarakan, seperti Vicenzo, Squid Game, dan banyak lagi.

Karena drama korea tersebut menjadi sorotan, mudah bagi penonton untuk mengabaikan drama korea bagus lainnya yang tayang secara bersamaan.

Baca Juga: Lee Jin Wook dan Lee Joon Bicara tentang Kerja Sama Mereka di Drama Korea 'Bulgasal'

Baca Juga: Pemeran Drama 'The One and Only' Bicara Tentang Karakter Mereka dengan PD Oh Hyun Jong

Dengan banyaknya drama korea yang dirilis setiap tahun, kalian tidak mungkin mengetahui semuanya. Karena itu, ada beberapa drama luar biasa yang layak mendapatkan lebih banyak cinta dari penontonnya.

Berikut adalah daftar drama korea yang dipandang sebelah mata pada tahun 2021 yang perlu kalian perhatikan seperti dilansir JOMBANG UPDATE dari allkpo.

1. You Are My Spring

Drama ini berkisah tentang tiga karakter yang masih bergulat dengan trauma masa kecil. Kisahnya bisa menyenangkan dan menyumbuhkan di waktu-waktu tertentu.

Pemirsa yang menonton, memuji drama ini atas akting para pemeran utamanya. Bagian misteri dan thriller dari kisahnya membuat kalian ketagihan.

Secara keseluruhan, 'You Are My Spring' adalah drama korea yang bagus yang akan membuat kalian tersenyum saat menontonnya.

2. So I Married an Anti-Fan

Drama korea ini menceritakan tentang Hoo Joon, seorang selebriti terkenal, dan Geun Yong, seorang reporter majalah.

Setelah insiden di pembukaan sebuah klub, di mana dia harus kehilangan pekerjaannya dan mengira itu karena Hoo Joon, Geun Yong mencoba membalas tetapi malah disebut anti-fan.

Keduanya, akhirnya dipersatukan dalam sebuah program TV di mana seorang selebriti dipaksa untuk hidup dengan anti-fan mereka.

Baca Juga: Kim Bum Bicara tentang Karakternya di Drama Korea 'Ghost Doctor', Simak Ceritanya!

Baca Juga: Rayakan Hari Ibu Tanggal 22 Desember 2021, Ini Ucapan Manis untuk Ibunda Tercinta

Mereka mencoba untuk membuat kesal satu sama lain. Namun, seiring berjalannya waktu, mereka tidak menyadari jika sedang jatuh cinta satu sama lain. Ini adalah tontonan yang menyenangkan dan ringan, yang diisi dengan adegan komik yang akan membuat menarik.

3. Monthly Magazine Home

Drama korea ini mengisahkan Na Young Won, seorang editor di majalah bulanana 'Monthly House', memiliki karir yang sukses, namun dia tinggal sendirian di rumah sewaan dan tidak terlalu banyak merubah hidupnya.

Segalanya berubah, ketika Yoo Ja Sung, CEO majalah, membeli properti tersebut. Setelah menjalani kehidupan yang sulit, dan upaya yang melelahkan, Ja Sung memutuskan untuk mengubah kekayaannya melalui investasi real estat.

Drama korea ini adalah tontonan sederhana yang lebih condong ke arah relaita kehidupan nyata melalui dramatisasi.

4. The Witch's Diner

Drama korea ini berkisah tentang Seorang penyihir abadi, bernama Jo Hee Ra, yang memiliki sebuah restoran untuk mengabulkan keinginan orang-orang yang memakan hidangannya.

Pelanggan yang datang ke restorannya, akan disajikan hidangan berdasarkan keinginan mereka. Lalu, pelanggan tersebut harus membayar harga untuk hidangan tersebut, juga untuk memenuhi keinginan mereka.

Drama korea ini adalah perpaduan yang baik antara genre mistis, ketegangan, romansa, dan kehidupan.

5. Undercover

Drama korea yang bercerita tentang Han Jung Hyeon, pria yang memilih menghabiskan waktu bersama keluarganya. Dia memiliki bengkel sepeda. Dia menyembunyikan identitas aslinya dari istrinya, Chief Corruption Officer, Choi Yeon Soo.

Suatu hari, seseorang yang mengetahui semua tentang masa lalu Hyeon muncul dalam hidupnya. Karena hal itu, dia berupaya untuk menjaga keluarganya agar tetap aman.

Drama ini adalah salah satu drama korea yang jarang dibicarakan pada tahun 2021, dan tentu saja membutuhkan lebih banyak perhatian.

6. Navillera

Drama ini adalah kisah yang mengharukan, tentang seorang pria berusia 70-an, Shim Deok Chul, yang ingin tampil sebagai penari balet hanya sekali dalam hidupnya, tetapi tidak ada seorang pun di keluarganya yang mendukungnya.

Lalu, dia bertemu dengan seorang penari balet berusia 23 tahun, Lee Chae Rok, yang mengalami kehidupan yang sulit sejak kematian ibunya.

Saat Chae Rok mengajarkan balet kepada Deok Chul, keduanya menjadi bagian penting dari kehidupan satu sama lain dan belajar dari satu sama lain.

Sebagai penonton, hati kalian akan merasa terhubung dengan cerita dan karakternya. Kesederhanaan dan adegan hangat dari pertunjukkan membuat kalian merasa terhibur.

Tambahkan drama korea di atas ke daftar tontonan kalian dan cobalah melihat drama korea yang tidak terlalu dikenal ini, mungkin sebagian dari kalian akan langsung jatuh cinta pada salah satunya.***

Editor: Vonny Aprilia Puspita

Tags

Terkini

Terpopuler