Pendiri Off-White Sekaligus Desainer Louis Vuitton, Virgil Abloh Meninggal Dunia di Usia 41 Tahun

29 November 2021, 20:23 WIB
Pendiri Off-White Sekaligus Desainer Louis Vuitton, Virgin Abloh Meninggal Dunia di Usia 41 Tahun /@virgilaboh/Instagram

JOMBANG UPDATE - Desainer Louis Vuitton dan pendiri brand Off-White, Virgil Abloh telah meninggal pada usia 41 tahun, setelah berjuang melawan penyakit kanker.

LVMH, perusahaan induk Prancis yang memiliki Louis Vuitton, mengatakan pada hari minggu, bahwa Virgil Abloh telah meninggal setelah beberapa tahun berjuang dengan penyakit itu.

Virgil Abloh, desainer yang telah bekerja sebagai direktur artistik pakaian khusus pria di Louis Vuitton sejak 2018, telah berjuang melawan penyakit itu secara pribadi selama beberapa tahun.

Virgil Abloh, adalah desainer asal Amerika Serikat pertama yang terkenal sebagai direktur kreatif rapper Kanye West, tetapi kemudian membuat sejarah sebagai orang Afrika-Amerika pertama, yang memimpin merek mewah Prancis, Louis Vuitton.

Baca Juga: Han So Hee dan Park Hyung Sik Dikonfirmasi Membintangi Drama Korea Soundtrack #1

Baca Juga: Profil dan Biodata Ameer Azzikra, Adik Alvin Faiz yang Meninggal di Usia 20 Tahun

Virgil Abloh didiagnosis dengan angiosarcoma jantung, bentuk kanker agresif yang langkah pada tahun 2019.

Penyakit itu adalah tumor yang terbentuk di dinding pembuluh darah atau getah bening yang biasanya di mulai di jantung.

Fans terkejut dan kecewa dengan pengumuman tersebut, dengan satu postingan di Instagram milik merek pakaian, Louis Vuitton tentang kabar meninggalnya Virgil Abloh.

Virgil Abloh sendiri adalah anak imigran Ghana yang dibesarkan di Chicago dan dilatih sebagai insinyur sipil, lalu menjadi seorang arsitek seperti dikutip JOMBANG UPDATE dari berbagai sumber.

Namanya mulai melejit melalui kolaborasi dengan rapper Kanye West, dia mulai bekerja dengannya pada tahun 2002 pada usia 22 tahun.

Setelah bekerja sebagai direktur kreatif agensi desain Kanye West, Donda, dan direktur seni untuk album 2011 Kanye West dan Jay-Z, Watch the Throne, Abloh meluncurkan merek streetwearnya sendiri yang berbasis di Milan pada tahun 2013, yang kita ketahui bernama Off-White.

Meskipun dia tidak memiliki pelatihan resmi tentang mode, dia telah belajar banyak dari ibunya yang berprofesi sebagai penjahit, serta mengambil inspirasi dari seni, musik, arsitektur, politik, desain furnitur, dan pakaian berkualitas ataupun tidak.

Karir Virgil Abloh naik dengan cepat, ditandai dengan memenangkan British Fashion Award dan berkolaborasi dengan Warby Parker, Jimmy Choo, Ikea, dan Nike saat membuka toko di New York dan Tokyo.

Baca Juga: Ameer Azzikra Anak Almarhum Ustaz Arifin Ilham Wafat, Nadzira Shafa: Kepergianmu Sungguh Menyakitkan

Baca Juga: Daftar Serial Netflix Terbaru Desember 2021, Ada Money Heist Season 5 Vol 2 hingga Emily in Paris Season 2

Sementara itu, dia mendapatkan rasa hormat sebagai seorang DJ, dimulai dengan house party di SMA dan kemudian memainkan residensi klub malam di resor mewah Wynn di Las Vegas, serta dua acara radio.

Saat meninggal, Abloh meninggalkan seorang istri, Shannon Abloh. Anak-anaknya, Lowe Abloh dan Gray Abloh. Saudara perempuannya, Edwina Abloh. Serta orng tuanya Nee dan Eunice Abloh.***

Editor: Anggita

Tags

Terkini

Terpopuler