Indro Warkop Khawatir Warkopi Hanya Akan Menjadi Objek Bisnis Semata

20 September 2021, 18:20 WIB
Indro Warkop Khawatir Warkopi Hanya Akan Menjadi Objek Bisnis Semata /Instagram.com/@indrowarkop_asli

JOMBANG UPDATE - Baru-baru ini netizen dihebohkan dengan kemunculan tiga pemuda yang dinilai mirip dengan Warkop DKI, mereka tergabung ke dalam grup yang dinamakan Warkopi.

Di sisi lain, Indro Warkop justru mengkritik kemunculan Warkopi yang begitu viral di media sosial.

Indro Warkop khawatir Warkopi hanya akan menjadi objek bisnis semata karena kasus ini menyangkut Hak Kekayaan Intelektual (HAKI).

Warkopi yang diketahui terdiri dari Alfin (mirip Indro), Sepriadi (mirip Dono), dan Alfred (mirip Kasino) ini pada awalnya memang tidak saling mengenal.

Baca Juga: Apresiasi Permintaan Maaf Deddy Corbuzier, Yusuf Mansur Ingin Belajar padanya

Baca Juga: Paula Ultah, Baim Wong Bingung Beri Surprise Spesial Sampai Gagal Fokus Lihat Foto di Dinding

Pada sebuah acara di televisi, mereka mengaku pertama saling mengenal hanya melalui media sosial dan dari tag yang dilakukan oleh netizen.

Warkopi kini aktif membuat konten hiburan di YouTube WarKopi dan Patria TV sekaligus manajemennya.

Tidak hanya itu, Warkopi juga banyak diundang di berbagai program TV sebagai bintang tamu berkat viralnya mereka yang digadang-gadang sebagai reinkarnasi dari Warkop DKI.

Berdasarkan pantauan JOMBANG UPDATE melalui kolom komentar di akun penggemar Warkop DKI di Instagram, Indro Warkop menyampaikan kekecewaannya atas kemunculan Warkop DKI "KW" yang ternyata tidak meminta izin apa pun dari pihak Warkop DKI.

"Kalo asli dan benar-benar fans atau penggemar Warkop harusnya sampean tau MORAL Warkop DKI," tulis Indro.

"Harusnya sih tersinggung ada orang yang tanpa etika apa-apa secara terkoordinir menyatakan mirip Warkop doang. Tanpa ba bi bu ke yang punya badan," lanjut Indro.

Bahkan Indro Warkop juga menyinggung tentang Hak Kekayaan Intelektual milik Warkop DKI yang ternyata sudah diwariskan kepada generasi penerusnya.

Baca Juga: Dapat Kuota Internet Kemendikbud, Ini Daftar 39 Aplikasi yang Tak Bisa Diakses dengan Bantuan Ini

Baca Juga: Selain Squid Game, Ini 7 Film Bertema Permainan Mematikan yang Seru dan Menegangkan

"Warkop itu punya HAKI (Hak Kekayaan Intelektual) yang dipegang oleh semua anak-anak dari Dono Kasino Indro. Dalam berkesenian ada etika, mereka yang Anda maksud amat sangat terkoordinir dan ter-manage," balas Indro Warkop di kolom komentar di Instagram.

Terkait hal tersebut, Indro Warkop justru menyampaikan kekhawatirannya bahwa Warkopi hanya akan menjadi objek bisnis.

"Jadi Anda sendiri berpikir kan di mana kekeliruannya. Kasihan mereka sebenarnya, jadi obyek "boss"-nya," lanjutnya.

Pada kesempatan yang berbeda, Ketua Lembaga Warkop DKI, Hana Sukmaningsih menjelaskan bahwa Warkopi belum mendapat izin dari pihaknya.

"Nama Warkopi dibuat mirip (dengan Warkop DKI), kita mengapresiasi. Sama sekali Warkopi belum meminta izin ke lembaga Warkop DKI. Secara etika seharusnya meminta izin terlebih dahulu," kata Hana di wawancara virtual pada Senin, 20 September 2021.

Hana menyampaikan bahwa dirinya akan menindaklanjuti perkembangan komunikasi antara Warkop DKI dengan Patria TV selaku pihak yang menaungi Warkopi, termasuk melalui surat elektronik hingga berupaya untuk mempertemukan kedua pihak secara langsung.

Indro Warkop pun sudah mengetahui hal ini dan siap melanjutkan komunikasi dengan baik terhadap manajemen Warkopi ke depannya.***

 

Editor: Apriani Alva

Tags

Terkini

Terpopuler